Angka Positif Terus Bertambah, 88 Warga Lhokseumawe Masih Terpapar Covid-19

Kepala Dinas Kesehatan Kota Lhokseumawe, dr Said Alam Zulfikar. (Dok RRI Lhoksemawe)

Lhokseumawe | Acehcorner.com
– Sebanyak 88 warga Kota Lhokseumawe hingga kini masih terpapar Covid-19. Dari jumlah itu, empat orang dirawat di rumah sakit dan 84 orang hanya menjalani isolasi mandiri.

Kepala dinas kesehatan Lhokseumawe, dr Said Alam Zulfikar, Senin (20/9/2021) menyebutkan,  total warga kota Lhokseumawe yang terkonfirmasi Covid-19 sampai hari ini sebanyak 1.647 orang.

“Dari total warga yang terpapar Covid-19 di Lhokseumawe, 1.484 orang sudah dinyatakan sembuh, 77 orang meninggal dunia, dan 88 orang masih terpapar Covid-19,” katanya.

Untuk menanggulangi penyebaran covid-19 di Kota Lhokseumawe, dr Said mengimbau masyarakat untuk terus meningkatkan kewaspadaan. Mengingat, dalam beberapa hari terakhir jumlah warga Lhokseumawe yang terpapar Covid-19 terus bertambah.

"Kami imbau kepada seluruh warga agar selalu menerapkan protokol kesehatan seperti selalu menggunakan masker bila berada di luar rumah, mencuci tangan dengan sabun sesering mungkin, dan tetap menjaga jarak," pungkasnya. (DA)

 


 

0 Komentar

https://www.acehcorner.com/p/informasi-iklan.html