Sejarah Hari Bhakti Transmigrasi Indonesia

 

Menteri Desa PDT dan Transmigrasi RI (Foto: istimewa)
 




Acehcorner.com - Hari Bhakti Transmigrasi telah dimulai sejak tahun 1950, namun Istilah transmigrasi pertama kali dipopulerkan oleh Bung Karno pada tahun 1927.
Kemudian pada Konferensi Ekonomi di Kaliurang pada tanggal 3 Februari 1956, Bung Hatta menyebutkan pentingnya transmigrasi untuk mendukung pembangunan industrialisasi di luar Jawa.

Hari Bhakti Transmigrasi pun kemudian dimulai sejak 12 Desember 1950. Dikutip dari Kompas.com, saat itu sebanyak 25 Kepala Keluarga (KK) atau 98 jiwa diberangkatkan dengan rincian 23 KK ke Lampung dan dua KK ke Lubuk Linggau, Sumatera Selatan.

Dan setelah itu tanggal 12 Desember setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Bhakti Transmigrasi. Untuk tahun ini, Hari Bhakti Transmigrasi memasuki peringatan ke-72. Pada peringatan tahun 2022, pemerintah mengambil tema Hari Bhakti Transmigrasi yaitu 'Transmigrasi Mendukung Pencapaian SDGs Desa untuk Indonesia Maju'.(FR)

0 Komentar

https://www.acehcorner.com/p/informasi-iklan.html